Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Puisi Rekondisi Jiwa Sebuah Puisi Tentang Mencari Solusi Kehidupan

Puisi Rekondisi Jiwa Sebuah Puisi Tentang Mencari Solusi Kehidupan

Salam Hangat dan Hormat

Kehidupan memang punya cara sendiri untuk mengantarkan manusia pada sebuah cerita baik yang terjadi seperti peristiwa yang dialami maupun yang telah dilalui berupa pengalaman. Kehidupan juga punya dua sisi tentang perjalanan pada setiap makhluk. Ada wanita ada pria, ada muda ada tua, ada kalah ada menang. dan bisa anda tuliskan sendiri dua hal yang bisa anda bandingkan dalam kehidupan anda ataupun orang lain.

Jiwa menjadi sebuah dasar setiap makhluk yang bernyawa. Perjalanan kehidupan mengantarkan Jiwa manusia menentukan pilihan yang akan di ambilnya. Saat masalah dan beban kehidupan muncul. Jiwa manusia akan hancur, pecah berkeping-keping. Seperti susuna puzzle yang harus disusun kembali untuk menjalani kehidupan selanjutnya.

kehilangan yang dimiliki, merasa tersakiti atau dikhianati. Banyak juga lainnya yang bisa menyebabkan JIWA manusia menjadi lemah bahkan hancur. Berikut ini penggambaran nya melalui puisi yang saya tulis.



REKONDISI JIWA

Oleh : Halley Kawistoro

Ada yang tertulis setelah airmata itu jatuh

untuk memilih kembali dan mengulang kembali

setelah samar-samar kemarin tangisannya sumbang dan riuh bergemuruh

ingin terdengar hingga semua yang disekitar menjadi gusar.

Semakin hari jiwa yang tadinya kering tak bergeming
memilih untuk pergi dan menghilang
menyepi daalam sebuah kamar dengan sesal untuk dikenang
atas sebuah peristiwa yang ingin menghimpit nyawa

Jiwamu dan jiwaku sama waktu itu

sama sama dalam cemburu

sama sama merasa diburu

sama sama terasa dan berubah diselimuti rasa ragu

sedangkan kita tak bersama dan terpisah jauh.

Kalau keluhmu sampai pada setiap jiwa yang mendengar
cukuplah itu menjadi pertanda

engkau masih dalam lindung

engkau tak perlu merasa terkurung

bebas dan merdeka untuk beridiri tinggi pada puncak sebuag gunung

sedangkan aku biarlah kembali merenung dan tersenyum

memandang engkau telah kembali pulang

untuk menjadi PEMENANG.

07/01/2020

Semoga Puisi Di atas bisa menggambarkan salah satu peristiwa kehidupan anda yang pernah membuat jiwa anda perlu di rekondisi kembali. Menjadi manusia yang utuh yaitu jiwa yang bagus dan baik dan bermanfaat tidak hanya untuk diri sendiri. Namun, untuk banyak orang. Sehingga kita atau anda semua bisa jadi pemenang

Terima kasih dan selamat berliterasi.

Hormat Saya

Admin


Halley Kawistoro
Halley Kawistoro Seorang Tenaga Pengajar di Sekolah Menengah Pertama yang ingin menyalurkan kemampuan di bidang Menulis dan bermanfaat Bagi Orang Lain

Post a Comment for "Puisi Rekondisi Jiwa Sebuah Puisi Tentang Mencari Solusi Kehidupan"